JAKARTA: PT Carrefour Indonesia mendapat penghargaan The Best Hypermarket for The Best Channel Award 2011 for Modern Market dari PT Telkom Tbk atas perannya menyediakan askses telekomunikasi yang menjadi kebutuhan konsumennya.
Head of Public Affairs PT Carrefour Indonesia Satria Hamid mengatakan penghargaan yang diberikan dalam rangkaian perayaan HUT ke-155 PT Telekomunikasi Indonesia Tbk itu sangat berarti bagi Carrefour itu menjadi lebih maju, tumbuh dan berkembang.
“Merupakan kebanggaan bagi Carrefour Indonesia menerima penghargaan yang sedemikan tinggi dan terhormat dari PT Telkom,” katanya hari ini.
Dia mengatakan penghargaan The Best Hypermarket for The Best Channel Award 2011 for Modern Market diserahkan oleh Rinaldi Firmansyah, Dirut PT Telkom Tbk dalam suatu acara yang digelar di kantor pusat badan usaha milik negera itu di Bandung.
Penghargaan itu, lanjutnya, merupakan bukti komitmen Carrefour Indonesia yang selalu memberikan akses dengan membuka tangan untuk bekerjasama dengan stakeholder, mitra strategis selaku peritel yang menjembatani kebutuhan konsumen.
Menurut Satria, direksi dan karyawan PT Telkom yang telah mempercayai Carrefour Indonesia untuk bekerja sama bersama memberikan akses kehidupan yang lebih baik kepada konsumen pelanggan ritel itu.
Dengan demikian, lanjutnya, konsumen setia Carrefour Indonesia mendapatkan jaminan produk yang berkualitas didukung oleh serangkaian inovasi dari PT Telkom yang terbukti memberikan nilai tambah dan manfaat teknologi yang berkesinambungan.
Satria mengatakan dengan penghargaan The Best Hypermarket for The Best Channel Award 2011 for Modern Market diharapkan dapat mendorong pertumbuhan Carrefour Indonesia, terutama gerai terbaru di Mal Artos Magelang, Jawa Tengah. (arh)