JAKARTA: Haier Group secara resmi mengakuisisi bisnis elektronik konsumen Sanyo Electronic di Jepang dan Asean, termasuk PT Sanyo Sales Indonesia dan PT Sanyo Indonesia.Vice President Haier Group (Haier) Liang Haishan dan Vice President Sanyo Electronic (Sanyo) Mitsuru Homma menandatangani perjanjian peralihan kepemilikan bisnis Sanyo kepada Haier, hari ini (18/10) di Provinsi Shandong, China.Vice President Haier Du Jingguo, dalam pernyataan pers yang diterima bisnis, mengatakan akuisisi tersebut akan meningkatkan kemampuan manufaktur dan riset pengembangan Hair di Jepang dan Asia Tenggara.Dengan mengambil alih bisnis Sanyo, tambahnya, Haier bisa melakukan aktivitas penjualan dan pemasaran produk secara lokal di Jepang, Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, Vietnam dan Malaysia.Berdasarkan perjanjian tersebut, peralihan bisnis dari Sanyo akan dilkukan dalam 3 bulan dari Januari hingga Maret tahun depan.Haier akan menggunakan strategi dual-brand dengan memakai merek Haier dan Sanyo untuk pasar Asia Tenggara dan merek Haier dan AQUA di pasar Jepang.Akuisisi oleh Haier mengalihkan kepemilikan PT Sanyo Sales Indonesia dan PT Sanyo Indonesia dari Sanyo Electronics, divisi usaha milik Panasonic Corp, kepada perusahaan China yang tahun lalu meraih pendapatan global senilai US$20,7 miliar tersebut.(api)
Haier resmi akuisisi Sanyo di Indonesia
JAKARTA: Haier Group secara resmi mengakuisisi bisnis elektronik konsumen Sanyo Electronic di Jepang dan Asean, termasuk PT Sanyo Sales Indonesia dan PT Sanyo Indonesia.Vice President Haier Group (Haier) Liang Haishan dan Vice President Sanyo Electronic
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Nancy Junita
Editor : Lingga Sukatma Wiangga
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

22 menit yang lalu
Rencana Belanja Saham Lo Kheng Usai Diguyur Dividen BBRI, BMRI Cs

2 jam yang lalu
Adu Jumlah Pelanggan dan ARPU Telkomsel, Indosat dan XLSmart
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
