Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Catat! Berikut Stasiun KRL yang Layani Vaksinasi Hari Ini

Pelaksanaan vaksin akan dimulai pukul 09.00 WIB dengan terlebih dahulu mendaftar melalui https://vaksinasi.krl.co.id/daftar untuk kemudian datang ke lokasi dengan membawa identitas diri.
Ilustrasi vaksinasi./Antara
Ilustrasi vaksinasi./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 di sejumlah stasiun bagi para pengguna Kereta Rel Listrik (KRL) dan masyarakat sekitar stasiun.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengatakan bahwa layanan vaksinasi yang sudah dimulai sejak 25 Juli 2021 telah tersedia di sembilan stasiun, yakni Stasiun Duri, Angke, Jakarta Kota, Maja, Rangkasbitung, Cikarang, Lenteng Agung, serta Stasiun Kalideres.

“Program vaksinasi ini akan terus berlanjut dan hari ini, Selasa 24 Agustus 2021, vaksinasi akan berlangsung di Stasiun Duri dengan vaksin AstraZeneca dosis 1 dan 2, serta vaksin Sinovac dosis 1 dan 2 untuk remaja dan ibu hamil,” terang Anne dalam siaran pers, Selasa (24/8/2021).

Pelaksanaan vaksin sendiri, lanjut Anne, akan dimulai pukul 09.00 WIB dengan terlebih dahulu mendaftar melalui https://vaksinasi.krl.co.id/daftar untuk kemudian datang ke lokasi dengan membawa identitas diri.

Guna menghindari antrean di stasiun, dia mengimbau, para calon peserta vaksinasi datang lebih awal untuk melakukan pendaftaran di lokasi, dan memperhatikan kelengkapan-kelengkapan yang perlu dipersiapkan agar dalam perjalanan maupun registrasi vaksin di lokasi tidak terkendala administrasi.

Menurutnya, KAI Commuter telah berhasil memberikan suntikan vaksin bagi lebih dari 10.000 pengguna KRL dan masyarakat umum sekitar stasiun sejak 25 Juli 2021.

“KAI Commuter tetap mengajak seluruh pengguna untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker ganda, menjaga jarak, dan mencuci tangan. KAI Commuter juga mengajak masyarakat yang tidak termasuk dalam kategori dapat melakukan perjalanan dengan KRL untuk tetap sebisa mungkin beraktivitas dari rumah,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rahmi Yati
Editor : Lili Sunardi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper