Bisnis.com, JAKARTA - Suasana tol Jakarta-Cikampek pada hari cuti bersama Jumat (21/8/2020) ramai lancar, sementara Tol Layang Jakarta-Cikampek dibuka setelah sempat ditutup pada Kamis (20/8/2020).
Info lalu lintas dari PT Jasa Marga melalui akun twitternya @jasamarga menyebutkan Tol Layang Jakarta-Cikampek beroperasi dan kondisi lalu lintasnya lancar.
08.00 WIB #Tol_JapekIIElevated Cikunir - Tambun - Cikarang - Karawang LANCAR. ; Karawang -Cikarang - Tambun -Cikunir LANCAR.
— PT. JASAMARGA (@PTJASAMARGA) August 21, 2020
Informasi yang disampaikan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya melalaui twitter @TMCPoldaMetro menyebutkan titik awal menuju Tol Cikampek dari JORR (Jakarta Outer Ring Road) di Cikunir ramai lancar.
07.57 Situasi arus lalu lintas di Tol JORR ramp Cikunir 3 arah Cikampek terpantau ramai lancar. pic.twitter.com/Q6LSkgHvly
— TMC Polda Metro Jaya (@TMCPoldaMetro) August 21, 2020
Setelah itu, kondisi lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek lancar di semua titik berdasarkan laporan PT Jasa Marga melalui akun twitternya @jasamarga.
Baca Juga : Diberlakukan Contraflow dan Buka-Tutup Rest Area |
---|
Video dari CCTV (closed circuit television) PT Jasa Marga menunjukkan arus kendaraan di kilometer 49 arah Cikampek ralatif lancar.
Ruas kilometer 49 merupakan titik pertemuan antara mobil yang turun dari Tol Layang Jakarta-Cikampek dengan jalur bawah Tol Jakarta arah ke Cikampek.
Simak kondisi lalu lintas di kilometer 49 dari CCTV Jasa Marga DI SINI.