Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Komentar HKI tentang Keberadaan Kawasan Superkoridor Pantura

Pemerintah akan mengembangkan kawasan superkoridor pantai utara Jawa, tepatnya di Subang di Jawa Barat dan Batang di Jawa Tengah.
Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang. /Kemenperin
Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang. /Kemenperin

Bisnis.com, JAKARTA — Himpunan Kawasan Industri Indonesia menilai keputusan pemerintah yang akan mengembangkan kawasan superkoridor pantai utara Jawa khususnya di Subang dan Batang sudah tepat.

Ketua Umum Himpunan Kawasan Industri Indonesia (HKI) yang juga Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Pengembangan Kawasan Ekonomi Sanny Iskandar menjelaskan bahwa pengembangan kawasan industri di pantai utara Jawa memang sangat dibutuhkan.

"Pemerintah sudah mengambil keputusan tepat, pertama untuk Subang itu lokasinya dekat dengan Pelabuhan Patimban dan untuk Batang memang saat ini masih memanfaatkan Pelabuhan Tanjung Mas di Semarang," ujarnya kepada Bisnis, Senin (17/8/2020).

Menurutnya, dengan adanya pengembangan kawasan industri oleh pemerintah, tentu investor akan diuntungkan karena fasilitas pendukung mulai dari infrastruktur dasar seperti jalan listrik dan air sudah disediakan di kawasan tersebut.

Kemudian, ada keuntungan lainnya seperti kemudahan regulasi dan perizinan sehingga investor sudah tidak perlu mengurus pembebasan lahan dan perizinan lainnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo dalam pidato kenegaraan di MPR dan DPR menyatakan bahwa pemerintah akan mengembangkan kawasan superkoridor pantai utara Jawa, tepatnya di Subang dan Batang.

Dalam Rancangan APBN 2021 juga disebutkan bahwa pemerintah melalui Kementerian PUPR akan mengucurkan anggaran senilai Rp12,2 triliun guna membangun kawasan industri di dua lokasi, yakni Subang dan Batang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper