Bisnis.com, JAKARTA - Universitas Indonesia (UI) menghadirkan ruang kerja komunal (co-working space) guna mengakomodasi pertumbuhan start-up di lingkungan UI.
Peresmian co-working space yang berlokasi di Gedung Perpustakaaan UI dilakukan oleh Rektor Universitas Indonesia Prof. Dr. Ir Muhammad Anis., M.Met dan didamping oleh Prof. Dr. Ir. Dedi Priadi, DEA selaku Wakil Rektor Bidang SDM dan Kerja Sama, Prof. Sidharta Utama Ph.D, CFA selaku Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Administrasi Umum serta Dr. drg Nia A.I Noerhadi MDSC., Sp.Ort.(K). – Direktur Pengelolaan dan Pengembangan Unit – Unit Usaha (DPPU) UI.
Direktur Pengelolaan dan Pengembangan Unit – Unit Usaha (DPPU) UI Dr. Nia Noerhadi mengatakan, kehadiran co-working space ini merupakan salah satu upaya UI merangkul para start up binaan agar survive dengan cara menyediakan ruang kerja untuk menunjang kegiatan usaha.
“Ini juga merupakan bentuk kontribusi nyata UI menumbuhkembangkan ekonomi kreatif serta mendukung program pemerintah Gerakan Nasional 1000 Start up Digital,” kata Dr Nia dalam siaran persnya.
Co-working space UI Works menyediakan beragam pilihan ruang kerja, baik untuk kerja sendiri, bersama, ruang rapat maupun kantor ukuran kecil dengan berbagai fasilitas seperti meja, kursi, jaringan internet, sofa, locker akses menggunakan fasilitas dan data base Perpustakaan Universitas Indonesia bagi pengunjung non UI.
Pada kesempatan ini, Rektor UI juga menanda tangani prasasti Unit Layanan Terpadu -Sentra Informasi dan Pelayanan Publik yang merupakan bentuk reformasi birokrasi di UI yang mengintegrasikan seluruh layanan yang diberikan kepada stake holder UI dalam satu atap.
Pada saat yang sama, Rektor juta meresmikan Kantin Prima sebagai fasilitas yang diberikan untuk para karyawan Pusat Administrasi Universitas Indonesia.
Dengan adanya peresmian beberapa fasilitas ini, diharapkan UI dapat memberikan peningkatan pelayanan bagi seluruh stakeholder UI.