Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Transaksi Selama TEI 2019 Diklaim Naik 6,9 Persen, Ini Perinciannya

Kementerian Perdagangan mengklaim capaian transaksi sepanjang pergelaran Trade Expo Indonesia (TEI) 2019 naik 9,6% dibandingkan dengan capaian pada penyelenggaraan tahun lalu.

Bisnis.com, TANGERANG SELATAN — Kementerian Perdagangan mengklaim capaian transaksi sepanjang pergelaran Trade Expo Indonesia (TEI) 2019 naik 9,6% dibandingkan dengan capaian pada penyelenggaraan tahun lalu.

Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag Dody Edward mengatakan total transaksi di TEI 2019 yang tercatat sampai dengan Minggu (20/10) pukul 12:00 WIB mencapai US$9,30 miliar, naik dari pembukuan transaksi sepanjang TEI 2018 senilai  US$8,49 miliar.

Perincian transaksi sepanjang TEI 2019 mencakup transaksi barang senilai US$1,46 miliar, transaksi investasi US$7,72 miliar, dan transaksi jasa US$120,8 juta.

“[Angka] transaksi tersebut masih akan terus bertambah meningat beberapa buyer masih terus melakukan negosiasi dan mengunjungi booth hingga berakhirnya TEI ke-34 Minggu malam pukul 20:00. Hasil final akan kami sampaikan pada 25 Oktober 2019,” katanya, Minggu (20/10/2019).

Adapun, 5 negara yang mencatatkan transaksi perdagangan barang tertinggi a.l. Mesir, Jepang, China, Inggris, dan Amerika Serikat.

“Untuk transaksi investasi yang terbesar di antaranya adalah pertambangan dan pembangunan sejumlah pabrik yang investornya hadir dari Brasil dan China, masih ada kemungkinan [transaksi investasi] bertambah ya,” ungkapnya.

Sementara itu, Deputi Bidang Pemasaran Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Joshua Puji Mulia Simanjuntak mengatakan untuk pertama kalinya Bekraf menghadirkan pameran khusus bertajuk Indonesia Creative Incorporated (ICINC) Expo pada penyelenggaraan TEI tahun ini.

Pameran tersebut bertujuan untuk mempertemukan pembeli atau calon investor potensial dengan 80 pelaku ekonomi kreatif Tanah Air yang telah dikurasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rezha Hadyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper