Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KA Bandara Soekarno-Hatta Bisa Diakses di Stasiun Manggarai Hari Ini

Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta bisa digunakan melalui Stasiun Manggarai pada hari ini, Sabtu, 5 Oktober 2019.
Masinis mengoperasikan kereta api (KA) Bandara Soekarno Hatta saat tiba di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Jumat (4/10). PT Railink selaku operator memperpanjang layanan KA Bandara Soekarno Hatta sampai Stasiun Manggarai mulai Sabtu (5/10/2019), setelah sebelumnya hanya sampai Stasiun BNI City, Dukuh Atas. Layanan KA Bandara di Stasiun Manggarai dilayani di peron 9 dan 10./Antara-Aditya Pradana Putra
Masinis mengoperasikan kereta api (KA) Bandara Soekarno Hatta saat tiba di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Jumat (4/10). PT Railink selaku operator memperpanjang layanan KA Bandara Soekarno Hatta sampai Stasiun Manggarai mulai Sabtu (5/10/2019), setelah sebelumnya hanya sampai Stasiun BNI City, Dukuh Atas. Layanan KA Bandara di Stasiun Manggarai dilayani di peron 9 dan 10./Antara-Aditya Pradana Putra

Bisnis.com, JAKARTA — Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta bisa digunakan melalui Stasiun Manggarai pada hari ini, Sabtu, 5 Oktober 2019. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi berencana menghadiri soft launching pengoperasiannya.

Hengki Angkasawan, Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan, mengungkapkan pengoperasian KA Bandara Soekarno-Hatta dari Stasiun Manggarai membuat banyak pilihan bagi masyarakat ketika ingin menggunakan moda transportasi berbasis rel tersebut menuju Bandara Internasional Soekarno - Hatta.

"Sabtu 5 Oktober 2019 masyarakat sudah bisa menikmati layanan KA Bandara menuju Bandara Soekarno-Hatta dari Stasiun Manggarai dan direncanakan Menhub akan meninjau langsung soft launching pengoperasian layanan KA Bandara tersebut," kata Hengki dalam siaran pers, Sabtu (5/10/2019).

Sebelumnya, masyarakat hanya bisa menggunakan KA Bandara Soekarno-Hatta melalui Stasiun Sudirman Baru, Stasiun Duri, dan Stasiun Batu Ceper untuk menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Dia mengatakan pintu masuk stasiun untuk menggunakan kereta api bandara terletak di sisi barat akses utama di Jalan Saharjo I atau samping jembatan kereta yang menuju ke arah Pasaraya Manggarai.

Pintu masuk ini dipisahkan dari pintu masuk bagi penumpang kereta rel listrik (KRL) atau pintu masuk utama lantaran kereta api bandara menggunakan jalur 9 dan 10 atau terletak di jalur paling barat.

Tidak hanya itu, pemisahan pintu masuk juga dilakukan lantaran calon penumpang kereta api bandara berpotensi terkendala mengingat 7 jalur kereta yang ada di Stasiun Manggarai sangat padat. Kemudian, banyak jumlah penumpang KRL yang transit juga menjadi alasan pemisahan pintu masuk.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper