Bisnis.com, JAKARTA - Garuda Indonesia langsung mengganti pesawat nomor penerbangan GA 972 rute Banda Aceh—Jeddah yang harus mendarat darurat di Bandara Internasional Bandaranaike di Sri Lanka.
VP Corporate Secretary Garuda Indonesia Ikhsan Rosan mengatakan pesawat berjenis Airbus A330 tersebut harus mendarat darurat di Kolombo karena tekanan dalam kabin berkurang.
"Pesawat pengganti berangkat pukul 12.30 LT dari Denpasar untuk mengangkut penumpang dari Kolombo ke Jeddah. Saat ini, penumpang kita inapkan di hotel untuk menunggu pesawat pengganti," kata Ikhsan dalam keterangan resmi, Rabu (3/4/2019).
Dia menambahkan guna memberikan jaminan keselamatan dan kenyamanan penumpang, pilot memutuskan untuk mendarat di Kolombo dan melakukan ganti pesawat. Ikhsan memastikan semua penumpang aman dan akan melanjutkan perjalanan ke Jeddah usai pesawat pengganti tiba.
GA 972 berjenis pesawat A330 berisikan 338 orang penumpang dan kru kabin. Pesawat dilaporkan mendarat di Kolombo pada pukul 21.00 LT.
Semua penumpang dan kru kabin diklaim selamat dam tidak ada yang mengalami luka. Saat ini, semuanya telah ditempatkan di hotel terdekat.