Tips Cek dan Bayar Listrik PLN dengan Cepat, Aman, dan Tercatat

Bisnis.com, Jakarta - Lupa bayar tagihan atau beli pulsa listrik sering terjadi pada banyak orang. Akibatnya, padam listrik tidak bisa dihindarkan.

Bisnis.com, Jakarta - Lupa bayar tagihan atau beli pulsa listrik sering terjadi pada banyak orang.  Akibatnya, padam listrik tidak bisa dihindarkan. Padam listrik akan lebih membingungkan  jika terjadi pada malam hari, saat sulit untuk mencari ATM atau gerai penjual pulsa listrik untuk isi ulang.

Untungnya di era teknologi ini, bayar listrik tidak lagi sulit. Anda tidak perlu lagi pergi ke luar rumah hanya untuk membayar listrik melalui agen, ATM, atau pun penjual voucher listrik isi ulang agar listrik di rumah tetap menyala. Dengan teknologi, pembayaran listrik tentunya akan lebih cepat dan hemat waktu.

Kini cek tagihan, bayar listrik atau isi token PLN bisa Anda lakukan hanya lewat gadget di tangan. Melalui aplikasi di smartphone dalam hitungan menit, tagihan listrik bisa langsung dibayarkan dan risiko pemadaman lampu dapat dihindari.

Namun, sebelum memilih bayar listrik lewat aplikasi, ada beberapa hal yang harus diketahui terlebih dahulu agar proses pembayaran listrik lebih nyaman dan aman. Hal penting yang harus diperhatikan saat membayar listrik lewat aplikasi, di antaranya adalah:

1. Aplikasi penyedia

Pastikan Anda memiliki aplikasi penyedia pembayaran listrik dan pembelian token PLN di smartphone. Salah satu aplikasi yang menyediakan sarana untuk pembayaran listrik adalah Traveloka. Dengan fitur ‘Tagihan & Isi Ulang’ Anda dapat membayar tagihan listrik dengan mudah pada pilihan ‘Listrik PLN’ di Traveloka.

Selain itu, Anda juga bisa melakukan pengecekan tagihan listrik dan riwat pembelian token. Menariknya lagi, Anda tidak akan dikenakan biaya administrasi selama bertransaksi.

2. Nomor dan nama Pelanggan PLN

Mengingat nomor meteran atau ID pelanggan Anda adalah hal penting yang harus diperhatikan. Pasalnya, data ini akan diperlukan untuk membayar tagihan atau membeli token PLN. Simpanlah nomor meteran dan ID pelanggan Andadalam catatan pada ponsel sehingga bisa dikopi kapan pun dibutuhkan.

Periksa lagi nama, nomor meteran, nomor pelanggan, besaran nilai token, dan total harga yang dipilih sebelum melakukan transaksi. Jangan sampai salah dan asal memasukkan.

3. Metode pembayaran

Metode pembayaran yang disediakan di penyedia aplikasi untuk pembayaran PLN juga beragam. Anda bisa melakukan pembayaran melalui transfer bank yang bekerjasama dengan aplikasi tersebut, kartu kredit, ATM, minimarket, hingga menggunakan cara praktis seperti  TravelokaPay.

4. Proses pembayaran

Setelah Anda memilih metode pembayaran, segera lakukan pembayaran sebelum melewati jangka waktu yang disediakan penyedia, dan tunggu konfirmasi selanjutnya. Jika Anda memilih pilihan pembayaran tagihan listrik, maka setelah melakukan pembayaran pada aplikasi, tagihan Anda akan langsung lunas. Sedangkan jika Anda memilih pembelian pulsa listrik, maka proses selanjutnya Anda akan diberikan nomor token yang bisa digunakan untuk pengisian pulsa listrik.

Menggunakan aplikasi pada smartphone untuk mengecek dan membayar listrik, tidak hanya memudahkan Anda dalam bertransaksi. Banyak keuntungan lainnya yang akan Anda dapatkan seperti berikut ini:

1. Cepat dan efisien

Anda bisa lebih menghemat waktu saat memilih pembayaran tagihan listrik dan membeli pulsa token PLN melalui smartphone. Kini Anda tak perlu lagi pergi ke ATM atau agen pembayaran listrik. Cukup duduk di rumah dan buka aplikasi pembayaran bisa terselesaikan dalam hitungan menit saja.

2. Nyaman dan terpercaya

Dengan memilih aplikasi penyedia yang tepat, Anda tak perlu lagi khawatir akan keamanan saat bertransaksi. Aplikasi penyedia layanan pembayaran dan pembelian token listrik PLN seperti Traveloka biasanya sudah dilengkapi dengan sistem keamanan yang tinggi sehingga Anda dapat bertransaksi dengan tenang, dimana pun dan kapan pun.

3. Praktis, solusi lengkap dalam satu tempat

Tak perlu lagi menggunakan banyak sarana untuk mengecek dan membayar tagihan listrik PLN. Karena kini semuanya dapat dilakukan dalam satu aplikasi. Selain itu, jika membayar tagihan PLN lewat Traveloka, maka data pelanggan PLN Anda juga akan tersimpan. Jadi, tidak lagi perlu memasukkan nomor pelanggan/nomor meteran saat akan membayar tagihan atau membeli token listrik untuk periode selanjutnya. Sangat praktis, bukan?

4. Aman tercatat, sehingga mudah melihat semua histori transaksi

Semua riwayat transaksi pembayaran dan pembelian token listrik PLN akan terekam dan tersimpan dalam akun yang Anda daftarkan pada aplikasi. Semua perincian transaksi tersebut tersimpan pada daftar pembelian dan bisa kamu lihat kembali pada fitur ‘Pesanan Saya’.

Rincian transaksi tersebut juga bisa dijadikan sebagai bukti pembayaran jika Anda dianggap belum membayarkan tagihan. Sehingga Anda tidak perlu repot-repot lagi mengumpulkan lembaran kertas pembayaran tagihan sebagai bukti.

Dengan aplikasi pembayaran, pembelian token, dan pengecekan listrik PLN melalui gadget tersebut, tentunya Anda akan lebih dimudahkan. Anda bisa menghemat waktu, biaya, dan juga tenaga dengan hanya satu aplikasi di smartphone. Tak perlu lagi kebingungan memilih cara bayar tagihan atau isi ulang pulsa listrik tiap bulan. Jadi, buat apa pilih yang sulit jika ada yang mudah dan aman?


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : MediaDigital
Editor : MediaDigital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper