Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelindo III Dinilai Mampu Kelola Sendiri TPS

Kalangan pengamat menilai PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) mampu mengelola sendiri PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) yang saat ini masih dikelola bersama Dubai Port World (DP World). Kerja sama Pelindo III dengan DP World akan berakhir April 2019 mendatang.
Direktur Utama Pelindo III Ari Askhara member kuliah umum kepada mahasiswa Universitas Udayana di Bali, Sabtu (28/10/2017)./Bisnis.com - Ni Putu Eka Wiratmini
Direktur Utama Pelindo III Ari Askhara member kuliah umum kepada mahasiswa Universitas Udayana di Bali, Sabtu (28/10/2017)./Bisnis.com - Ni Putu Eka Wiratmini

Bisnis.com, JAKARTA -- Kalangan pengamat menilai PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) mampu mengelola sendiri PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) yang saat ini masih dikelola bersama Dubai Port World (DP World). Kerja sama Pelindo III dengan DP World akan berakhir April 2019 mendatang.

Direkur The National Maritime Institute (Namarin), Siswanto Rusdi mengatakan kerja sama yang berlangsung hampir 20 tahun dinilai cukup bagi Pelindo III untuk mempelajari model bisnis kepelabuhan dan menerapkannya di terminal di TPS maupun terminal lain.

“Saya rasa Pelindo III mampu terlebih teknologi saat ini sudah berkembang dan mudah dipelajari. Pelindo III dapat memanfaatkan Terminal Petikemas Surabaya dan Terminal Teluk Lamong untuk mendukung program-program pemerintah di bidang kemaritiman,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (19/3/2018).

Dia menambahkan, pihaknya juga berharap Pelindo III serius untuk mengakhiri kerja sama dengan DP World di TPS. Siswanto beralasan, Namarin belum melihat upaya Pelindo III dalam memutus hubungan pengelolaan TPS dengan DP World. Oleh karena itu, dia menilai Pelindo III perlu mempercepat proses pengambilalihan saham DP World di TPS sebesar 49%.

Direktur Utama Pelindo III, Ari Askhara memastikan DP World tidak akan memperpanjang kontrak di TPS. Dia menyebut, perseroan akan menuntaskan perjanjian jual beli bersyarat (CSPA) 49% saham DP World sebelum kontrak berakhir pada April 2019. "Jadi tinggal menunggu waktu saja," ujarnya kepada Bisnis.com, Senin (19/3/2018).

Ari menambahkan, nilai pembelian 49% saham TPS diestimasi mencapai Rp490 miliar. Jumlah tersebut memang setara 49% dari total nilai kontrak antara Pelindo III dengan DP World sebesar Rp1 triliun. Selepas kontrak berakhir, Pelindo III berencana mengelola sendiri TPS.

Kendati demikian, Pelindo III juga membuka opsi tukar saham dengan badan usaha milik negara di sektor kepelabuhan. Dengan tukar saham, Pelindo III memiliki kesempatan untuk merambah ke luar wilayah kerja yang ada saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rivki Maulana

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper