Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kementerian ESDM Adakan Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) kembali menggelar lomba energi di rumah dan sekolah.

Bisnis.com, JAKARTA--Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) kembali menggelar lomba hemat energi di rumah dan sekolah.

Adapun lomba tersebut adalah kompetisi hemat energi yang diperuntukkan bagi siswa menengah pertama dan menengah atas (SMP dan SMA) dalam rangka mengubah perilaku siswa untuk menerapkan upaya-upaya konservasi energi di lingkungan rumah dan sekolah.

Kompetisi ini sudah diselenggarakan oleh Direktorat Konservasi Energi, Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi, Kementerian ESDM sejak tahun 2012.
 
Berdasarkan pengumuman di situs resmi Ditjen EBTKE, untuk tahun 2016, kompetisi ini akan diselenggarakan dan diikuti oleh peserta di 4 wilayah yaitu Jabodetabek, Bandung, Surabaya dan Denpasar. Jumlah sekolah yang mengikuti Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah di kota Jabodetabek terdiri dari 30 sekolah, Bandung 20 sekolah, Surabaya 20 sekolah, dan Denpasar 20 sekolah.
 
Sebelum pelaksanaan Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah, telah dilaksanakan terlebih dahulu Training of Trainer untuk para manajer energi dari masing-masing sekolah peserta. Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan pengetahuan para peserta terhadap efisiensi dan konservasi energi, menumbuhkan budaya hemat energi di lingkungan sekolah dan rumah tangga, dan meningkatkan partisipasi aktif sekolah dan rumah tangga dalam mendukung kampanye hemat energi.
 
Rangkaian dari Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah dirancang dengan berbagai bentuk aktivitas, yaitu pelatihan, tantangan, kunjungan ke kantor hemat energi, dan pemberian penghargaan. Dan pada akhir rangkaian acara, dipilih siswa-siswa dimana sekolah dan rumahnya terbaik dalam menerapkan upaya-upaya konservasi energi, dalam kategori sekolah terbaik, rumah terbaik, pahlawan hemat energi terbaik, dan manajer energi terbaik.

Peserta terbaik akan dinilai dengan seperangkat pengukuran untuk menilai kesuksesan dan konsistensi dari usaha konservasi energi yang dilakukan di sekolah maupun di rumah. Dimana komponen pengukuran ini meliputi Tagihan Listrik Bulanan dan Meteran Listrik, Tingkat Ketanggapan, Inisiatif, Usaha dan Dedikasi terhadap Penghematan Energi dan Inovasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper