Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BBJ Segera Realisasikan 18 Pusat Studi

Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) atau Jakarta Futures Exchange (JFX) segera merealisasikan 18 fasilitas FTLC (Futures Trading Learning Center) di universitas seluruh Indonesia.
Ilustrasi: Sejumlah karyawan PT Bursa Berjangka Jakarta memantau transaksi perdagangan komoditas di Galeri JFX Jakarta./Bisnis
Ilustrasi: Sejumlah karyawan PT Bursa Berjangka Jakarta memantau transaksi perdagangan komoditas di Galeri JFX Jakarta./Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) atau Jakarta Futures Exchange (JFX) segera merealisasikan 18 fasilitas FTLC (Futures Trading Learning Center) di universitas seluruh Indonesia.

Pada Senin (23/5/2016), bersama dengan PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero), BBJ mengadakan edukasi perdagangan berjangka di kampus Politeknik Bandung. Acara tersebut sekaligus menjadi peresmian perubahan nama JFX Center menjadi FTLC.

Edukasi berbentuk seminar yang diadakan kali ini mengusung tema “Peluang Investasi di Perdagangan Berjangka”.

Dalam tema tersebut, peserta akan mendapatkan pengetahuan mengenai peranan Bursa Berjangka, Kliring Berjangka, Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), serta Peluang Investasi di Bursa Berjangka vs Investasi Konvensional.

Direktur Utama JFX Paulus Lumintang menuturkan, Politeknik Bandung merupakan kampus ke-16 yang memiliki FTLC sejak diresmikan pada 18 Mei 2015 lalu dengan nama JFX Center.

“Selanjutnya, akan dibuka dua FTLC lagi di Universitas Nommensen, Medan dan Universitas Klabat, Manado pada Agustus 2016,” ujarnya melalui siaran pers, Senin (23/5/2016).

Pembentukan FTLC merupakan salah satu bentuk tanggung jawab JFX dalam mensosialisasikan Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) di Indonesia sesuai dengan amanat UU No.10/2011 tentang Perdagangan Berjangka Komoditi yang merupakan amandemen UU No.32/1997.

FTLC dirancang memiliki kegiatan yang bersifat edukatif, seperti seminar, lomba online trading, dan lomba menulis seputar perdagangan berjangka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hafiyyan
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper