Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wings Air Buka 3 Rute Baru di Maluku & Sulut

Guna mengembangkan konektivitas di Indonesia Timur, anak usaha dari Lion Air Group, Wings Air, akan membuka tiga rute penerbangan baru di Kepulauan Maluku dan Sulawesi Utara (Sulut) pada 27 April 2016.
Wings Air/Antara
Wings Air/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Guna mengembangkan konektivitas di Indonesia Timur, anak usaha dari Lion Air Group, Wings Air, akan membuka tiga rute penerbangan baru di Kepulauan Maluku dan Sulawesi Utara (Sulut) pada 27 April 2016.

Ketiga rute tersebut antara lain Ambon-Dobo (pulang pergi/PP), Manado-Ternate-Morotai (PP), dan Manado-Ternate (PP). Nantinya, frekuensi terbang dari ketiga rute tersebut akan dilakukan setiap hari.

Public Relations Lion Air Group Andy M Saladin mengatakan, dibukanya rute baru di Kepulauan Maluku merupakan salah satu ekspansi Lion Air Group dalam memberi kemudahan akses transportasi di daerah terpencil.

“Dengan menghubungkan Kota Ambon dan Dobo, diharapkan dapat menjadi penunjang akses masyarakat Dobo, untuk dapat bepergian ke Kota Ambon yang menjadi sentral dari Kepulauan Maluku,” katanya dalam siaran pers, Kamis (21/4/2016).

Andy juga berharap, rute penerbangan Manado-Ternate-Morotai dapat ikut mendukung mobilitas masyarakat Kepulauan Maluku dan Sulut, sekaligus mendongkrak laju pertumbuhan ekonomi dan sektor pariwisata daerah.

Selain menambah rute baru, Wings Air juga menambah frekuensi terbang pada rute Kupang-Alor (PP) menjadi dua penerbangan setiap harin. Adapun, penambahan frekuensi terbang tersebut sudah berlaku sejak 20 April 2016 yang lalu.

“Penambahan frekuensi penerbangan dari Kupang menuju Pulau Alor dan sebaliknya ini kami tambahkan, mengingat permintaan masyarakat yang menginginkan adanya penambahan pada jam-jam lainnya,” tutur Andy.

Seperti diketahui, Wings Air merupakan maskapai berbiaya rendah yang melayani rute penerbangan di daerah dengan jarak terbang pendek. Wings Air juga menjadi penghubung atau feeder bagi maskapai Lion Air Group lainnya. 

Maskapai yang dibentuk pada 2003 tersebut mengoperasikan pesawat jenis ATR 72-500 dan 72-600. Hingga saat ini, jumlah armada Wings Air baru mencapai 49 unit, dengan total frekuensi terbang mencapai 215 penerbangan/hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper