Bisnis.com, DEPOK- Kalangan pengusaha di Depok berharap pemimpin Kamar Dagang Indonesia (Kadin) ke depan bisa mengayomi seluruh Kadin daerah.
Ketua Kadin Kota Depok Wing Iskandar mengatakan selama ini Kadin daerah terutama di wilayahnya merasa dianaktirikan pusat.
"Kami Kadin di Depok yang berdekatan dengan Jakarta seperti di-cuekin. Padahal seharusnya Kadin Pusat bisa ayomi kabupaten dan kota," ujarnya kepada Bisnis.com, Selasa (17/11/2015).
Seperti diketahui, Musyawarah Kadin Nasional akan digelar pada 24 November 2015. Setidaknya ada dua bakal calon yang sudah mendaftar yakni CEO Panasonic Gobel Rachmat Gobel, dan bos Recapital Group Rosan P Roeslani.
Wing meminta siapa pun pemimpin Kadin ke depan yang terpilih jangan sampai mementingkan bisnis semata. Sebab, kata dia, selama ini, pemilihan pemimpin Kadin hanya untuk memperkuat bisnis para pemimpinnya.
"Jangan ada lagi nada-nada sumbang yang menyebutkan menjadi Ketua Kadin itu hanya untuk melanggengkan kekuasaan bisnis para pemimpin dan kroni-kroninya," kata dia.