Bisnis.com, JAKARTA— Laju inflasi mulai reda pada Agustus setelah memuncak di sekitar periode puasa dan Lebaran.
Badan Pusat Statistik melaporkan indeks harga konsumen pada Agustus 2015 naik 0,39% dari bulan sebelumnya (MoM), sedangkan inflasi year on year tersurvei sebesar 7,18%.
Tingkat inflasi Agustus merosot signifikan dibandingkan inflasi 0,93% MoM yang tercatat sepanjang Juli di sekitar periode konsumsi tinggi Lebaran.
Data Agustus menjadikan angka inflasi year to date semester I/2015 sebesar 2,29%. Adapun inflasi inti tercatat sebesar di 4,92% YoY.
Bank Indonesia menargetkan inflasi 3—5% pada 2015, sedangkan pemerintah menetapkan target inflasi 5% dalam asumsi makroekonomi RAPBN-P 2015.
Inflasi Indonesia 2015
Bulan | Inflasi YoY (%) | Inflasi MoM (%) |
Agustus | 7,18 | 0,39 |
Juli | 7,26 | 0,93 |
Juni | 7,26 | 0,54 |
Mei | 7,15 | 0,50 |
April | 6,79 | 0,36 |
Sumber: Badan Pusat Statistik