Bisnis.com, Jakarta--Muhammad Azhary, General Manager Marketing, Retail, & E-commerce SAP Express Courier mengatakan peningkatan pendapatan pada masa Lebaran mencapai 16%. Sebelumnya, SAP Express Courier menargetkan capaian pendapatan hingga 20%.
Lebih lanjut, dia menuturkan bahwa penutupan retail selama hari raya Lebaran menghilangkan kesempatan untuk mendapatkan jumlah volume dari retail. saat ini, kontribusi retail masih dibawah 8%.
"Kebetulan karena ini tahun pertama kami ada di Indonesia. Jadi kami masih fokus di pelanggan korporasi," katanya, Rabu (29/7/2015).
Menurutnya, selama Lebaran terdapat peningkatan aktivitas terutama permintaan pelanggan untuk pengiriman sebelum masa liburan, termasuk pengiriman parsel dan kargo umum lainnya. Selain itu, limpahan bisnis e-commerce juga turut meningkatkan volume pengiriman.
Aktifitas yang jelas cukup sibuk di operasional terutama request pelanggan untuk minta delivery sebelum liburan, ucapnya.