Bisnis.com, BOJONEGORO – Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, mendapatkan jatah bantuan pompa air sebanyak 300 unit dari Kementerian Pertanian.
Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan pembagian pompa air dilakukan sebagai upaya darurat menyelamatkan lahan pertanian sebelum solusi jangka panjang berupa sistem pengairan terintegrasi mulai berjalan.
"Selamatkan dulu dengan pompa air. Sambil menunggu bendungan dan embung serta saluran irigasi tersier semua siap," ujarnya, Rabu (24/6/2015).
Bantuan yang diberikan kepada para petani Bojonegoro tersebut merupakan bagian dari 20.000 unit pompa air yang disiapkan dalam program Upaya Khusus (Upsus) Kementan.
Selain memberikan pompa air, Kementan juga menyerahkan bantuan berupa 10 unit mesin combine harvester, yakni mesin pemanen otomatis bertenaga solar. Mesin tersebut dapat memanen padi di lahan kering maupun basah berlumpur.