Bisnis.com, JAKARTA— Masih hidup sendiri dan tidak ingin memiliki tumpukan cucian yang banyak? Daewoo menghadirkan mesin cuci dinding yang berkapasitas 3 kg bagi konsumen.
Mesin cuci yang berukuran tak lebih dari satu kali satu meter persegi ini, dihadirkan sebagai solusi untuk konsumen yang mencari mesin mini dengan penyucian tidak terlalu banyak. Konsumen tidak perlu khawatir mengenai getaran yang berpotensi mengganggu pengait di dinding dan suara berisiknya, karena produk ini memiliki teknologi untuk meredamnya.
Director of Sales and Marketing Indonesia Haryono Simon mengatakan kehadiran mesin dinding pertama di dunia merupakan inovasi Daewoo empat tahun lalu, sekarang konsumen Indonesia dapat memilikinya.
“Jadi buat mereka yang masih single, memiliki bayi yang harus mencuci setiap hari, atau bahkan konsumen yang tak ingin tumpukan cucian terlihat, produk ini dapat menjadi pilihan,” katanya dalam peluncuran produk Daewoo Electronics, Jumat (10/4).
Haryono menambahkan menggunakan Mini Drum, konsumen cukup mencuci dengan waktu kurang dari 30 menit. Tidak hanya itu, Mini Drum mampu menghemat 80% penggunaan air, 60% penggunaan listrik.
Mini Drum akan beredar di pasaran pada akhir Mei 2015, dengan harga kisaran Rp7 juta.
“Sebelumnya kami perkuat pemasaran di dealer terlebih dahulu, akhir bulan depan baru akan dikeluarkan,” tambahnya.