Bisnis.com, JAKARTA— AAE Travel Pte Ltd, perusahaan joint venture antara AirAsia dan Expedia yang mengelola dua online travel – AirAsiaGo.com dan Expedia.co.id – akan meluncurkan travel deals dengan harga terjangkau terhitung sejak tanggal 23 Februari 2014 mendatang.
Program AirAsia Free Seats Sale ini adalah program pertama yang diadakan oleh penerbangan AirAsia tahun ini. Pemenang penghargaan perusahaan maskapai penerbangan tersebut diperkirakan akan memberikan promo penawaran 2 juta kursi untuk kurun waktu satu minggu.
Promo ini merupakan kali pertama yang dilakukan sebuah perusahaan online travel memperoleh prioritas pemesanan 24 jam lebih awal dari pelanggan AirAsia untuk mendapatkan penerbangan gratis serta tarif promo di program Free Seats Sale mendatang.
Kathleen Tan, Chief Executive Officer AirAsiaExpedia mengatakan bangga diberi kesempatan pertama kali dalam sejarah, sebuah online travel agency (OTA) dapat memulai penjualan kursi promo bahkan sebelum AirAsia memulainya.
“Ini adalah suatu langkah besar bagi kedua brand kami, karena kami dapat memperkaya pilihan travelers dengan pilihan hotel yang beraneka ragam di samping kursi penerbangan yang gratis,” katanya dalam rilis yang diterima Bisnis, Sabtu (22/2/2014).
Kursi penerbangan gratis dan tarif rendah lainnya dengan tujuan perjalanan domestik ke Bali, Surabaya, Jogya, Medan, Jakarta, Bandung dan tujuan internasional seperti Kuala Lumpur, Penang, Bangkok, Phuket, Krabi, Tokyo, Seoul, Singapore, Hong Kong, Sydney serta berbagai destinasi lainnya, akan tersedia pada situs AirAsiaGo.com dan Expedia.co.id mulai dari tengah malam.
Penawaran ini berlaku pada pembelian kursi gratis dan harga promo dalam bentuk paket perjalanan yang disertai dengan pemesanan hotel.
AirAsia akan memulai kampanye promo tersebut sehari setelahnya, dan berakhir pada tanggal 2 Maret 2014. Penawaran kursi gratis akan berbasis first come, first serve, sehingga kesempatan untuk melakukan penjualan lebih awal adalah gebrakan terbaru dan sangat signifikan bagi AirAsiaExpedia.
Kathleen menambahkan bahwa para pelanggan juga memperoleh kesempatan untuk lebih berhemat dengan adanya tawaran harga menarik untuk hotel, yang akan diadakan secara paralel dalam program penjualan ini.
Pihaknya telah merencanakan program kampanye ini selama beberapa waktu dan telah mengajak hotel-hotel yang menjadi mitra kerja sama untuk memberikan harga terbaik yang sesuai dengan penjualan ini.
Pelanggan, katanya, dapat memperoleh potongan harga tambahan hingga 50% untuk hotel. Ini adalah penawaran terbaik yang bisa anda dapatkan dari OTA manapun!,” tambahnya.
“Penjualan ini melibatkan seluruh maskapai regional AirAsia dan kami berharap dapat mencetak rekor yang tinggi dari penjualan hotel,” ujar Kathleen. “Traffic yang tinggi ke situs AirAsiaGo.com dan Expedia diperkirakan akan terjadi saat penjualan dimulai, sehingga kami berharap pelanggan dapat sabar saat membuat pemesanan.”
Hal ini merupakan kesempatan yang tidak dapat dilewatkan begitu saja oleh mereka yang ingin merencanakan perjalanan atau liburan akhir tahun dan awal tahun depan.
Tersedia pula promo menarik bagi pelanggan yang ingin melakukan perjalanan dalam waktu dekat. Pelanggan dapat memperoleh paket liburan yaitu penerbangan PP + akomodasi Hotel dengan harga mulai dari Rp. 399.000,-per orang baik untuk perjalanan domestik maupun internasional.