Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Gandeng Belanda Garap Giant Sea Wall & Peta Irigasi

Kementerian Pekerjaan Umum bekerja sama dengan pemerintah Belanda untuk mendesain proyek National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) dan teknologi pemetaan irigasi nasional.
Banjir DKI/Bisnis.com
Banjir DKI/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum bekerja sama dengan pemerintah Belanda untuk mendesain proyek National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) dan teknologi pemetaan irigasi nasional.

Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto mengatakan kedua belah pihak sepakat untuk saling membantu dalam kemitraan tersebut.

Mengenai NCICD atau yang lebih dikenal dengan Giant Sea Wall, katanya, pemerintah sudah menyinggung proyek tersebut dalam 2 hari terakhir.

"Kemarin ada semacam diskusi, pembicaraan singkat di Tanjung Priok, intinya kami mau kerja sama," katanya, Jumat (22/11/2013).

Dia menjelaskan kemitraan itu sangat penting, pasalnya desain teknis tanggul raksasa Jakarta tersebut mendesak. Apalagi, penyusunan detail teknis tersebut membutuhkan waktu yang panjang untuk survei dan tenaga ahli yang banyak.

"Nanti tim konsultan Indonesia dengan tim Belanda saling mencocokkan," ujarnya.

Djoko menyampaikan hingga saat ini pembicaraan kerja sama hanya sebatas masalah teknis, belum termasuk penanaman modal.

Selain itu, Indonesia juga akan memanfaatkan teknologi dari Belanda untuk inventarisasi irigasi nasional.

Dengan dukungan Google, Belanda akan membantu Indonesia untuk membuat peta irigasi, sebagai salah satu upaya ketahanan pangan. "Jadi, nanti data di Kementerian Pekerjaan Umum dengan Kementerian Pertanian cocok," jelasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper