Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Survei BI: Harga Produk Eceran Bakal Naik

Survei Penjualan Eceran yang dilakukan Bank Indonesia mengindikasikan tekanan terhadap kenaikan harga produk pada 3 dan 6 bulan ke depan cukup tinggi.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--Survei Penjualan Eceran yang dilakukan Bank Indonesia  mengindikasikan  tekanan  terhadap kenaikan harga produk pada 3 dan 6 bulan ke depan cukup tinggi.

Indikasinya ditunjukkan oleh indeks ekspektasi harga 3 bulan mendatang (Desember 2013) dan 6 bulan mendatang (Maret 2014) yang masih berada pada level yang tinggi, yaitu 160,9 dan 150,9.

“Kondisi ini dipengaruhi oleh kenaikan permintaan musiman menjelang Natal 2013 dan Tahun Baru 2014 serta kenaikan biaya bahan baku dan biaya transportasi,” tulis hasil survei BI yang dipublikasikan di situs resmi Bank Indonesia, Selasa (12/11/2013).

Sementara itu, survei penjualan eceran September 2013 mengindikasikan konsumsi rumah tangga membaik.

Hal  tersebut tercermin dari Indeks Penjualan Riil  September 2013 yang tumbuh 4,5% atau  meningkat dibandingkan pertumbuhan Agustus 2013 yang hanya 2,0%..

Pertumbuhan penjualan riil terutama terjadi pada kelompok peralatan informasi dan  komunikasi dan kelompok bahan bakar kendaraan.

Pada Oktober 2013, BI memperkirakan konsumsi masyarakat  meningkat menjadi 6,4% dengan sumber pertumbuhan yang sama dengan bulan sebelumnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ismail Fahmi
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper