Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan maskapai penerbangan berancang-ancang untuk kembali ekspansi setelah pembatasan sosial masyarakat dilonggarkan. PT AirAsia Indonesia Tbk. pun kembali membuka rute internasional, begitu pula PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mulai merasakan kenaikan trafik penumpang ketika pemerintah mengeluarkan kebijakan perjalanan bebas karantina.
Direktur Utama AirAsia Indonesia Veranita Yosephine meyakini dengan semakin terkendalinya situasi pandemi di dunia pada saat ini dan dengan dukungan pemerintah serta para stakeholder pariwisata serta penerbangan dapat membantu mempercepat pemulihan kunjungan wisata.