Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Vaksin Covid-19, AP II Jumlah Penumpang Bisa Naik 27 Persen

Angkasa Pura II optimistis jumlah penumpang bisa mengalami pertumbuhan hingga 27 persen usai adanya vaksin Covid-19 yang turut memulihkan penerbangan Indonesia.
Sejumlah calon penumpang antre saat pengecekan tiket di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin (21/9/2020). Kementerian Perhubungan akan segera merealisasikan pemberian stimulus bagi industri penerbangan dengan membebaskan biaya layanan penumpang di bandara atau passenger service charge (PSC) guna menyokong keberlangsungan maskapai di masa pandemi COVID-19./ANTARA FOTO-Fauzan
Sejumlah calon penumpang antre saat pengecekan tiket di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin (21/9/2020). Kementerian Perhubungan akan segera merealisasikan pemberian stimulus bagi industri penerbangan dengan membebaskan biaya layanan penumpang di bandara atau passenger service charge (PSC) guna menyokong keberlangsungan maskapai di masa pandemi COVID-19./ANTARA FOTO-Fauzan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura II (Persero) memperkirakan jumlah penumpang di bandara yang dikelola perseroan meningkat hingga 27 persen pada 2021 dibandingkan dengan tahun lalu.

Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan pemulihan sektor penerbangan nasional juga didorong cukup besarnya pasar domestik di Indonesia. Perseroan juga mengupayakan agar sektor penerbangan dapat tetap berkontribusi di dalam mendukung aktivitas masyarakat.

"Kami memperkirakan jumlah pergerakan penumpang di bandara-bandara AP II pada 2021 dapat mencapai 45 juta penumpang atau naik sekitar 27 persen dibandingkan dengan 2020 sebanyak 35,54 juta penumpang," kata Awaluddin dalam siaran pers, Rabu (13/1/2021).

Dia meambahkan pergerakan pesawat tahun ini diproyeksikan 550.000 pergerakan atau naik sekitar 33 persen. Adapun dimulainya program vaksinasi di Indonesia pada tahun ini akan turut mendukung pemulihan di sektor penerbangan nasional.

Jumlah pergerakan penumpang pesawat di Bandara Soekarno-Hatta akan tetap menjadi yang paling besar dibandingkan dengan bandara-bandara perseroan lainnya, yang diperkirakan akan berkisar 27 juta penumpang hingga 31,5 juta penumpang.

AP II berupaya mengembalikan kondisi bisnis di tengah pandemi Covid-19 melalui tiga program pemulihan pada 2021. Tiga program tersebut adalah Leapfrogging The Corporation, Lean Operation dan Leading Digital.

Di dalam mencapai target Business Recovery, PT Angkasa Pura II juga memaksimalkan sinergi anak usaha yakni PT Angkasa Pura Propertindo, PT Angkasa Pura Kargo, PT Angkasa Pura Aviasi, PT Gapura Angkasa, serta PT Angkasa Pura Solusi bersama dengan anak usaha PT Angkasa Pura Solusi Integra dan PT Angkasa Pura Sarana Digital.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper