Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Musim Liburan, Menhub Budi Karya Cek Terminal Pulo Gebang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur, menjelang musim libur Natal dan Tahun Baru 2020.
Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur./Antara
Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur, menjelang musim libur Natal dan Tahun Baru 2020.

Tinjaun dilakukan dalam rangka memastikan kesiapan terminal pada masa liburan. "Saya ingin memastikan agar saat libur Nataru seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan yang baik dan maksimal," kata Budi Karya pada Sabtu (7/12/2019).

Dalam rangka memberikan pelayanan yang lebih cepat, tiket bus di Terminal Pulogebang pun dapat dipesan secara online.

"Saya mengharapkan yang sudah dibuat yaitu www.terminalpulogebang.com dapat digunakan oleh semua operator bus agar masyarakat lebih banyak pilihan," ujar Budi Karya.

Selain itu, Menhub mengecek fasilitas ramp check dan berpesan agar petugas untuk tidak lengah dalam mengecek kelaikan bus pasca musim liburan akhir tahun ini.

"Bus yang ada bagus-bagus, tapi kita tidak boleh lengah, tadi saya berdiskusi dengan penguji biasanya yang krusial ada di ban, secara khusus ban vulkanisir tidak boleh dipasang di depan," kata Budi Karya.

Tak kalah penting, Budi Karya mengimbau kepada masyarakat untum tidak berpergian jarak jauh pada musim liburan Nataru menggunakan sepeda motor.

Budi Karya mengatakan 70% dari kecelakaan selalu melibatkan sepeda motor dan masyarakat sebaiknya memilih moda yang lebih aman ketika berpergian jarak jauh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhamad Wildan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper