Bisnis.com, JAKARTA - KRL Commuter Line dilaporkan mengalami gangguan sore ini, Selasa (2/4/2019) untuk tujuan Jakarta Kota-Manggarai-Bekasi.
Berdasarkan laporan tim Bisnis.com di lapangan, penumpang KRL berjejal di stasiun Manggarai dan menunggu kereta hampir satu jam.
Kereta disebutkan hanya melayani sampai stasiun Cakung. Berdasarkan informasi awal yang diterima Bisnis.com, gangguan tersebut disebabkan oleh terputusnya kabel aliran atas.
Akan tetapi, belum diketahui pasti lokasi persis kerusakan jaringan listrik KRL tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, Bisnis.com telah meminta kinfirmasi ke pihak KRL, namun belum mendapatkan penjelasan mengenai gangguan tersebut.