Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Concave Buka Gerai Pertama di Malang

Concave, merek sepatu sepak bola dan pelengkapan olahraga asal Inggris, serius menggarap pasar Indonesia melalui pembukaan gerai pertamanya yang berlokasi di Malang, Jawa Timur.
Press Conference Inauguration of Concave South East Asia di Jakarta pada Jumat (18/1)/ Dokumentasi.
Press Conference Inauguration of Concave South East Asia di Jakarta pada Jumat (18/1)/ Dokumentasi.

Bisnis.com, JAKARTA -- Concave, merek sepatu sepak bola dan pelengkapan olahraga asal Inggris, serius menggarap pasar Indonesia melalui pembukaan gerai pertamanya yang berlokasi di Malang, Jawa Timur.

Concave dipasarkan di Indonesia melalui PT Concave Sukses Bersama selaku pemegang lisensi resmi produk Concave untuk Asia Tenggara.

Marketing Manager of PT Concave Sukses Bersama Handoko menyatakan Indonesia merupakan kunci dalam melakukan penetrasi di pasar Asia Tenggara. Sebagai tanda keseriusan Concave menjamah pasar Indonesia, pihaknya sedang memproses pembukaan toko ritel pertama di Malang.

Malang dipilih sebagai gerai pertama karena memiliki atmosfir sepak bola yang sangat kental. Di samping itu, potensi sepak bola di Malang sudah menuju sport tourism.

Dia melanjutkan pembukaan gerai pertama di Malang akan diikuti dengan pembukaan gerai lainnya di sejumlah kota besar.

"Sebelumnya, Concave telah hadir di Indonesia melalui toko online resmi di Concave.com/id dan saat ini juga kami sedang menyiapkan launching situs Concave.co.id untuk lebih memanjakan penggemar sepak bola di Tanah Air," terang Handoko melalui keterangan resmi, Sabtu (19/1/2019).

Innovation Director of Concave International Volker Peter Steidle menerangkan Concave hadir di Indonesia untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia dan Asia Tenggara.

"Kami ingin memperkenalkan pengalaman baru bermain sepak bola yang tidak dapat ditemui di sepatu lainnya dengan teknologi unik yang kami miliki. Kami percaya teknologi Concave bukan hanya sebagai pelengkap, tapi dapat mengubah konsep bermain sepak bola yang sudah ada," imbuhnya pada acara Inauguration of Concave South East Asia di Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Azizah Nur Alfi
Editor : Annisa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper