Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Transaksi Festival Belanja Online 2018 Ditargetkan Naik 4 kali Lipat

Diikuti oleh lebih dari 160 E-Commerce di Indonesia, Festival  Belanja Online (FBO) menargetkan peningkatan sales dan traffic sebanyak 4x  lipat dibanding hari-hari normal lainnya.

Bisnis.com, JAKARTA - Diikuti oleh lebih dari 160 E-Commerce di Indonesia, Festival  Belanja Online (FBO) menargetkan peningkatan sales dan traffic sebanyak 4x  lipat dibanding hari-hari normal lainnya.

Founder and Committee Lead Festival Belanja Online, Muhammad Arief mengatakan target ini lebih tinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya yang hanya menargetkan kenaikan sebesar 3 kali lipatnya.

Menurutnya target itu berdasarkan antusias dimana jumlah peserta FBO yang terus meningkat hingga 300% setiap tahunnya.

FBO 2018 yang mengusung produk lokal ini turut didukung oleh KEMKOMINFO, BCA, Triplogic dan OY! Indonesia.

“Festival Belanja Online diskon hingga 95 persen dan
Cashback hingga 100 persen di program Cashback Party selama event berlangsung di 25 – 30
November 2018.” ujarnya.

Festival Belanja Online merupakan salah satu pesta online besar di tanah air yang telah sukses diselenggarakan selama 5 tahun berturut-turut.

Tahun ini FBO tahun memberi kesempatan bagi produk lokal untuk turut menunjukkan taringnya, dengan tema #GUELOKAL.

Kualitas produk dalam negeri tak dipungkiri telah sukses menyita perhatian para konsumen di negara tetangga. Meski begitu, kerap kali kesempatan untuk diangkat di negeri sendiri masih  perlu ditingkatkan, inilah yang membuat FBO 2018 turut mengajak partisipan e-commerce untuk mengangkat produk-produk dalam negeri, karya anak bangsa.

Jesayas Ferdinandus, Chief Executive Officer OY! Indonesia mengatakan, OY! hadir sebagai platform komunikasi pertama di Indonesia yang berkolaborasi dengan banyak pihak untuk memberikan kemudahan transfer antar pengguna dan pemilik usaha. 

“Lewat festival belanja Online, OY! berharap bisa terus berkontribusi memajukan dan mendewasakan bisnis lokal di Indonesia” tuturnya saat hadir di Press Conference FBO (21/11).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper