Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KAI Imbau Masyarakat Tak Beli Tiket Lewat Calo atau Joki

PT Kereta Api Indonesia menghimbau masyarakat tidak membeli tiket kereta api melalui calo atau joki.

Bisnis.com, JAKARTA--PT Kereta Api Indonesia menghimbau masyarakat tidak membeli tiket kereta api melalui calo atau joki.

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Edi Sukmoro mengatakan, harga tiket yang dibeli dari joki dan calo akan lebih mahal jika dibandingkan dengan harga asli tiket karena calo atau joki akan meninggikan harganya.

"Kita himbau jangan pakai calo dan joko karena harga [tiketnya] dinaikkan," kata Edi, Jakarta, Jumat (14/7/2017).

Dia menjelaskan, calo dan joki tiket kereta api merupakan dua hal berbeda.

Calo adalah orang yang membeli tiket kereta api kemudian dijual lagi ke penumpang.

Dia mengungkapkan, dengan sistem penjualan tiket kereta api saat ini, tiket yang dijual oleh calo tidak akan mungkin bisa menembus petugas pemeriksa tiket sebelum naik ke kereta api.

Identitas tiket kereta api yang dimiliki calon penumpang, paparnya harus sama dengan identitas yang dimiliki oleh pemegang tiket.

"Calo adalah orang membeli tiket lalu dijual, ini tidak akan pernah bisa karena nama [di tiket] dengan KTP [Kartu Tanda Penduduk] tidak pernah sesuai," katanya.

Sementara Joki, dia menjelaskan adalah orang yang dimintai mencarikan tiket kereta api oleh calon penumpang. Oleh karena itu, data yang tertera pada tiket sama dengan KTP pemegang tiket.

Dia mengatakan, pihaknya tidak bisa berbuat apa-apa mengenai keberadaan joki.

"Joki bisa terjadi karena mereka membantu mencarikan tiket kereta api," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper