Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah berita global mewarnai pemberitaan media nasional hari ini, Selasa (16/5/2017), di antaranya mengenai masa keemasan perusahaan asal Jerman, Adidas AG serta ambisi Heineken menguasai pasar bir non-alkohol dunia.
Berikut rangkuman berita utama di sejumlah media nasional:
Ini Tahunnya Adidas. Boleh jadi, tahun ini adalah salah satu masa keemasan bagi Adidas AG. Pasalnya, perusahaan asal Jerman ini berhasil berkali-kali membuktikan keunggulannya atas pesaingnya asal Amerika Serikat, Nike Inc. (Bisnis Indonesia)
30 Negara Komit Terhadap Perekonomian Terbuka. Presiden Tiongkok Xi Jinping dan kepala negara atau pemerintahan dari 29 negara lainnya pada Senin (15/5) menegaskan komitmen untuk membangun perekonomian terbuka. Komitmen serupa diutarakan lagi untuk menjamin perdagangan bebas dan inklusif dalam inisiatif ambisius bernama Belt and Road Initiative yang dipimpin oleh Tiongkok. (Investor Daily)
Rusia-Saudi Serukan Perpanjangan Pemangkasan Produksi. Dua produsen minyak mentah terbesar dunia, Rusia dan Arab Saudi, pada Senin (15/5) menyerukan perpanjangan kesepakatan pemangkasan produksi harian. (Investor Daily)
Incar Proyek Sinopex Cari Dana US$30 Miliar. Perusahaan migas milik Pemerintah China, China Petroleum and Chemical Corporation (Sinopec), berencana mencari dana dari investor asing untuk ekspansi ke luar negeri. Sinopec berharap bisa meraup dana segar lebih dari US$30 miliar untuk menopang akses sumber energi. (Kontan)
Baca Juga
Heineken Berambisi Menguasai Pasar Bir Non-Alkohol Dunia. Produsen bir asal Belanda Heineken meluncurkan minuman bir non-alkohol. Langkah ini ditempuh produsen bir terbesar kedua di dunia itu untuk tetap menjadi pemimpin pasar bisnis minuman. (Kontan)