Bisnis.com, SEMARANG – Pemerintah Kabupaten Rembang mendukung pembangunan pabrik semen di wilayah tersebut karena dinilai mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.
Bupati Rembang Abdul Hafidz mengatakan kegiatan ekonomi di daerah tersebut diyakini akan meningkat dengan beroperasinya pabrik milik PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. itu.
Ke depan, menurutnya, pabrik semen itu juga diharapkan mampu mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Rembang dari pajak atau retribusi yang dibayarkan.
“Jadi, multiplier effect-nya banyak. Masyarakat punya mata pencaharian, terus PAD Kabupaten Rembang juga akan terbantu,” ujarnya di sela rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) Bank Jateng di Semarang, Selasa (20/12/2016).
Di tengah pro-kontra pembangunan pabrik semen itu, dia mengakui Pemkab Rembang mengajak semua lapisan untuk berdiskusi sejak isu itu merebak.
Dengan demikian, Pemkab Rembang berada pada posisi netral dan memilih untuk menaati keputusan yang dirilis Mahkamah Agung (MA).
Sebagaimana diketahui, MA memutuskan untuk memenangkan upaya peninjauan kembali gugatan warga Rembang terhadap Semen Indonesia.
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah juga bersikap menaati seluruh keputusan MA yang memenangkan upaya peninjauan kembali itu.