Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Archidex 2016 Hadir di Malaysia

Bersiaplah bagi arsitektur, interior desain dan industri bangunan di Asia Tenggara untuk menjadi pelopor pameran dalam acara Archidex (The 17th International Architecture, Interior Designer & Building Exhibition).
  /Eamo.my
/Eamo.my

Bisnis.com, JAKARTA - Bersiaplah bagi arsitektur, interior desain, dan industri bangunan di Asia Tenggara untuk menjadi pelopor pameran dalam acara Archidex (The 17th International Architecture, Interior Designer & Building Exhibition).

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Bisnis.com pada Minggu (5/6/2016), acara tersebut akan diselenggarakan pada tanggal 20-23 Juli 2016 di Kuala Lumpur Convention Centre, Malaysia.

Archidex merupakan pameran tahunan di bidang arsitektur, desain interior dan industri bangunan di Malaysia. Pameran ini diselenggarakan bersama oleh Malaysian Institute of Architects (PAM–Petubuhan Akitek Malaysia) dan C.I.S Network Sdn Bhd, yaitu penyelenggara pameran arsitek dan gaya hidup ternama di Malaysia, ditargetkan mencapai lebih dari 35.000 pengunjung serta delegasi dari 70 negara.

Sebanyak 15.000 peserta yang terdiri dari para profesional industri bangunan tersebut akan bertemu dan saling berkolaborasi selama empat hari saat event berlangsung. Diikuti dengan rangkaian acara seperti konferensi dan forum internasional, malam penghargaan, meeting dan sesi networking, peluncuran produk baru, serta apresiasi produk yang ramah lingkungan atau ECO dan pengembangan materi terkini dan banyak lainnya.

Archidex juga merupakan wadah bagi para pemimpin pasar dan pebisnis lokal maupun internasional untuk melebarkan sayap dengan memilih partner yang tepat dengan cakupan bisnis kategori produk seperti jendela, pintu dan kaca, atap, ubin dan batu, bahan dasar arsitektur dan bangunan, penerangan arsitektur, interior, lantai dan dinding.

Sebanyak 12 negara lainnya seperti China, Belgia, Jerman, Hong Kong, Jepang, Malaysia, Singapura, Swiss, Taiwan, Thailand, Amerika Serikat, dan Vietnam akan menampilkan produk dan kualitas industri terbaiknya.

Selain pameran, Archidex juga menyelenggarakan event lainnya, seperti ECO-B (Eco Building & Design Exhibition) untuk memenuhi meningkatnya kebutuhan global dalam teknologi green building (ramah lingkungan), desain dan solusi industri.

Ada juga penghargaan dari industri bagi peserta pameran yang memiliki produk terbaik, serta sesi tanya jawab dan sosialisasi antara peserta pameran dan para profesional mengenai produk/jasa mereka yang unik.

Peserta pameran juga akan mendapatkan kesempatan pada peluncuran produk baru untuk mengembangkan kesadaran merek produk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Atiqa Hanum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper