Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alfamart Ambisius Tambah 30 Gerai Baru Tahun Ini di Bali

PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. menargetkan dapat menambah 30 toko baru hingga akhir 2016 ini di Bali.
Gerai  Alfamart/JIBI
Gerai Alfamart/JIBI

Bisnis.com, DENPASAR - PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. menargetkan dapat menambah 30 toko baru hingga akhir 2016 ini di Bali.

Arif Nursandi, Regional Corporate Communication Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk., mengatakan saat ini pihaknya sedang menjajaki daerah mana yang akan disasar.

“Sejak awal 2016 hingga sekarang ini baru sekitar 10 toko baru. Daerah mana yang akan disasar untuk perkembangan bisnis kami di Bali hingga akhir tahun inilah yang sedang kami cari,” tuturnya kepada media di Denpasar, Kamis (26/5/2016).

Menurutnya, dari awal 2016 hingga sekarang masih jauh dari target perkembangan bisnisnya di Bali yang dikarenakan adanya peraturan baru di beberapa daerah yang mengurangi kuota.

“Jika peraturannya tidak memperbolehkan, otomatis kami tidak akan expand kesana. Maka dari itu kami masih mencari celah wilayah mana yang kami bisa masuk,” jelasnya.

Dia menambahkan, wilayah Karangasem dan Tabanan menurutnya mempunyai potensi sangat besar dalam pengembangan bisnisnya di Bali.

“Namun secara peraturan belum ada lampu hijau dari pemerintahnya karena kuotanya sendiri sudah banyak dan terpenuhi. Saat ini kami masih dalam proses penjajakan tentang bagaimana peraturannya, jika menyangkut kuota tapi sudah habis namun potensinya sebenarnya masih besar, maka kami akan jajaki ke wilayah lain,” paparnya.

Dia mengaku akan terus berupaya dalam mencari serta menjajaki wilayah mana yang bisa masuk dan berpotensi guna mencapai target tersebut. Untuk Bali sendiri sampai 2015 lalu sudah ada sekitar 127 toko, dan paling banyak berada di Denpasar dan Badung. Kami optimis tahun ini dapat menambah jumlah toko lagi,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper