Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan akan mengadakan 54 unit kapal pada tahun ini seiring ditetapkannya APBN-P 2015.
Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub Harry Budiarto Suwarto mengatakan dalam APBN-P Kemenhub mendapatkan dana Rp3,79 triliun. Dana itu jauh lebih besar dari pada tahun-tahun sebelumnya yang berkisar Rp600 miliar-Rp800 miliar.
Untuk tahun ini, penambahan anggaran itu akan ditujukkan untuk pengadaan kapal yang terdiri 45 kapal perintis.
Kapal tersebut terdiri dari ukuran 2 ribu GT dan 1,200 GT, yang rata mampu mengangkut 50 ton barang dan makanan.
"Saat ini ada 96 trayek dan 54 kapal. Dengan tambahan kapal menjadi 99 kapal perintis. Itu baru 2 minggu sekali, kami inginkannya itu 7 hari," ujarnya, Rabu (25/2).
Selain mengadakan 45 kapal perintis, Kemehub juga akan membangun 9 unit kapal ukuran 350 TEUs multypurpose menggunakan dana APBN. Diharapkan, pembangunan kapal ini akan meningkatkan pendistribusian barang di seluruh Indonesia.