Bisnis.com, TANGERANG—Asosiasi Pengusaha Realestat Indonesia (REI) tengah membangun website resmi sebagai wadah para anggota memasarkan produk perumahan.
Soelaeman Soemawinata, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) REI Provinsi Banten mengatakan dengan adanya situs ini diharapkan dapat mengurangi kendala para anggota REI dalam memasarkan produk perumahan yang dibangun.
“Selama ini banyak pengembang yang tergabung dalam REI kesulitan memasarkan produknya. Situs ini wadah penting dalam sistem pemasaran,” ujarnya kepada Bisnis, Jumat (15/8/2014).
Soelaeman mengatakan kendati pengembang yang tergabung dalam REI identik dengan pengembang perumahan mewah, namun, akses pasar yang terbatas tetap menjadi kendala dalam pemasaran.
Dengan adanya situs pemasaran, lanjutnya, diharapkan akses konsumen atas kriteria perumahan yang diinginkan dapat dengan mudah didapat.
Ke depan, tuturnya, seluruh pengembang yang tergabung dalam REI, akan menampilkan seluruh produk perumahan yang dibangunnya dalam situs ini. Selain itu, setiap tahunnya pengembang akan diminta untuk melaporkan jumlah unit yang telah dibangun.
Hal itu, lanjutnya, guna mengetahui berapa kapasitas produksi yang dapat diberikan oleh REI guna mengurangi jumlah kesenjangan antara kebutuhan rumah dengan unit terbangun atau backlog di Indonesia.