Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IDB Kucurkan US$100 Juta Kembangkan Sanitasi di Indonesia

Islamic Development Bank (IDB) akan mengucurkan dana US$100 juta untuk membangun Sanitasi Berbasis Masyarakat (Sanimas) di Indonesia yang akan dilaksanakan selama 4 tahun hingga 2017.

Bisnis.com, JAKARTA - Islamic Development Bank (IDB) akan mengucurkan dana US$100 juta untuk membangun Sanitasi Berbasis Masyarakat (Sanimas) di Indonesia yang akan dilaksanakan selama 4 tahun hingga 2017.

Program itu akan menyasar 1.800 lokasi yang tersebar di 48 kabupaten/kota di 13 provinsi dengan besaran Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) rata-rata Rp400 juta di setiap lokasinya.

Direktur Bina Program Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum (PU) Antonius Budiono mengatakan pemerintah pusat akan meneruskan pinjaman ini dalam bentuk hibah kepada 1.800 lokasi yang memenuhi syarat.

"Di antara [syarat] nya memiliki SSK [Strategi Sanitasi Kota] dan lokasi kelurahan tersebut pernah menerima tiga kali siklus PNPM Mandiri Perkotaan,” katanya dalam keterangan tertulis, Kamis (14/11/2013).

Komponen utama kegiatan ini adalah pemberdayaan masyarakat. Selain pemberdayaan masyarakat, kegiatan ini menggunakan beberapa pendekatan yaitu pengarusutamaan gender, otonomi, dan desentralisasi.

“Justru dari sinilah partisipasi masyarakat dalam mendukung pembangunan ini terlihat dengan sharing pendanaan yang biasanya mencapai 40-50% dari BLM,” ujar Antonius.

Sementara itu, Direktur Pengembangan Penyehatan Lingkungan Permukiman Ditjen Cipta Karya Kementerian PU Djoko Mursito menambahkan program ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan sanitasi dan perilaku higienis sebagai bagian dari upaya pemerintah mencapai target MDGs.

“Target 2015 adalah menaikkan proporsi rumah tangga dengan akses sanitasi layak dan berkelanjutan sebesar 62,41%,” jelasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper