Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pembangunan LRT Tingkatkan Minat Hunian di Bekasi dan Cibubur

Pembangunan infrastruktur transportasi yang turut menyediakan aksesibilitas memang menjadi salah satu faktor pertimbangan masyarakat sebelum membeli hunian
Pekerja menyelesaikan proyek pembangunan Light Rail Transit ( LRT) di Jakarta, Senin (14/1/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam
Pekerja menyelesaikan proyek pembangunan Light Rail Transit ( LRT) di Jakarta, Senin (14/1/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA—Pembangunan infrastruktur transportasi yang turut menyediakan aksesibilitas memang menjadi salah satu faktor pertimbangan masyarakat sebelum membeli hunian

Hal ini juga turut dibuktikan oleh OLX, salah satu platform dagang-el Tanah Air,di mana penggunannya menunjukkan peningkatan minatnya untuk mencari hunian di sepanjang jalur Light Rail Transit (LRT) Jabodetabek yang tengah dibangun.

OLX melihat adanya peningkatan pencarian hunian di daerah Bekasi dan Cibubur sejak awal tahun ini. Untuk daerah Bekasi peningkatan pencarian mencapai 21% jika dibandingkan dengan tahun lalu. Sementara, tingkat pencarian hunian  di Cibubur meningkat hingga 44%. 

Head of Real Estate Category OLX Indonesia Ignasius Ryan Hasim menyatakan pembangunan infrastruktur dan moda transportasi baru memberikan dampak yang signifikan pada aktivitas jual/beli properti di OLX. Dia mengatakan bahwa dengan masifnya pembangunan infrastruktur transportasi publik di Jabodetabek, kini masyarakat mendapatkan pilihan tempat tinggal yang lebih banyak lagi.

“Kami melihat adanya peningkatan jumlah pengguna aktif sebesar 50% sejak awal tahun. Saat ini kategori properti memiliki rata-rata 335,000 iklan baru setiap bulan dari 92.000 penjual. Angka ini mendatangkan 610,000 calon pembeli setiap bulannya,” ujarnya seperti dikutip, Sabtu (23/03).

Dari sisi harga, OLX juga melihat adanya kenaikan rata-rata harga jual rumah dan apartemen di kedua daerah tersebut. Tahun lalu, rata-rata harga jual rumah di Bekasi yang diiklankan melalui OLX adalah Rp595 juta. Sejak awal tahun ini, harganya meningkat 24,2% menjadi Rp740 juta.

Meski demikian, peningkatkan yang sama tidak terjadi di daerah Cibubur. Data OLX mencatat kenaikan harga jual rumah tahun ini di kawasan tersebut hanya mencapai 9,5% dari Rp1,19 miliar menjadi Rp1,3 miliar.

 Untuk apartemen, kenaikan rata-rata harga jual di Bekasi dan Cibubur berkisar 18 – 23%, di mana Bekasi mengalami kenaikan hingga 22,8%, dari Rp355 juta menjadi Rp435 juta. Sementara di Cibubur kenaikan harganya lebih rendah yaitu 18,5%. Rata-rata harga jual apartemen yang diiklankan melalui OLX di Cibubur pada tahun 2018 adalah Rp344 juta dan tahun ini menjadi Rp407 juta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper