Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Uji Coba Lelang Gula Rafinasi Dimulai Hari Ini

Lelang gula kristal rafinasi pada hari pertama berlangsung cukup progresif dengan peserta dan volume gula yang makin naik. Hingga Sabtu (13/1/2018), PKJ mencatat total lelang mencapai 2.580 ton.
Pabrik Gula (PG) Mojo di Sragen, Jawa Tengah, milik PT Perkebunan Nusantara IX (Persero)./JIBI-Pamuji Tri Nastiti
Pabrik Gula (PG) Mojo di Sragen, Jawa Tengah, milik PT Perkebunan Nusantara IX (Persero)./JIBI-Pamuji Tri Nastiti

Bisnis.com, JAKARTA - Uji coba lelang Gula Kristal Rafinasi (GKR) yang berlanjut hari ini, Senin (15/1/2018), berlangsung cukup progresif dengan peserta dan volume gula yang terus meningkat.

Vice Presiden Communication PT Pasar Komoditas Jakarta (PKJ) Michael R. C. Manuhutu mengatakan sebenarnya uji coba telah berlangsung sejak 1 September 2017. Hingga Sabtu (13/1/2018), PKJ mencatat total lelang mencapai 2.580 ton. 

Menurutnya, tidak ada hal baru yang dilakukan hari ini. Pasalnya, seluruh sistem yang dirasa belum memadai sekarang telah diperbaiki.

Dalam masa uji coba, PKJ juga telah mempersiapkan para peserta agar paham mengenai lelang gula. "Untuk penyelesaian pendaftaran akan kami pandu terus," ujarnya kepada Bisnis, Senin (15/1/2018).

Sementara itu, Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan Bachrul Chairi menuturkan meski lelang gula rafinasi dilakukan hari ini, belum akan digelar perhelatan yang menandai secara resmi pelaksanaan lelang gula.

"Belum, setelah optimalisasi baru launching," terangnya.

Bappebti mengungkapkan tahapan uji coba dalam skala yang lebih besar masih akan dilakukan untuk menguji sistem serta logistik distribusi GKR. Saat ini, pelaksanaan lelang masih bersifat sukarela bagi industri maupun pembeli GKR.

Nantinya, akan dilakukan evaluasi atas uji coba yang telah dilakukan untuk menyempurnakan seluruh sistem. Jumlah volume lelang adalah sekitar 30% dari total impor yang dilakukan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rayful Mudassir
Editor : Annisa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper