Bisnis.com, JAKARTA - Tekanan dari pemerintah negara-negara Eropa mendorong Menteri Keuangan Yunani Yanis Varoufakis mundur dari jabatannya.
Varoufakis mengumumkan pengunduran diri melalui blog pribadinya, yanisfaroufakis.eu, yang dipublikasikan pada Senin pagi waktu Eropa.
Sebelumnya, Varaoufakis berjanji akan mundur dari kabinet jika mayoritas rakyat Yunani menyetujui persyaratan dana talangan dari para kreditor.
Dia mengaku terpaksa melepaskan jabatan menteri keuangan karena tekanan dari beberapa pejabat pemerintah zona euro selama proses perundingan dana talangan.
"Setelah hasil referendum diumumkan, saya diberitahu tentang sikap beberapa perwakilan pemerintah negara zona euro yang ingin saya absen dalam perundingan," katanya.
Varaoufakis mengatakan Perdana Menteri Yunani Alexis Tsipras menilai pengunduran dirinya bisa membantu pemerintah Yunani dan kreditor mencapai kesepakatan.
"Saya berpendapat tugas saya adalah membantu Alexis Tsipras memanfaatkan dukungan rakyat Yunani dalam referendum melalui cara apapun yang Tsipras anggap paling tepat," kata Varaoufakis.
Hasil referendum Yunani menunjukkan 61% dari rakyat Yunani menolak persyaratan penghematan yang diajukan dalam paket dana talangan dari negara zona Euro.