Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RI Bakal Jadi Penghasil Semen Terbanyak di Asean

Produksi semen di Indonesia pada tahun ini diperkirakan akan tertinggi di antara negara Asean lainnya, dan tumbuh hampir 15% dari tahun sebelumnya

Bisnis.com, JAKARTA--Produksi semen di Indonesia pada tahun ini diperkirakan akan tertinggi di antara negara Asean lainnya, dan tumbuh hampir 15% dari tahun sebelumnya.

Sekretaris Direktorat Jenderal Basis Industri Manufaktur Kementerian Perindustrian Setio Hartono  mengatakan jumlah produksi semen di Indonesia mencapai 88 juta ton pada tahun ini.

"Besaran tersebut akan menggantikan posisi Vietnam yang sebelumnya berada pada posisi pertama sebagai negara yang memproduksi semen terbanyak. Permintaan semen pada semester kedua ini meningkat signifikan," katanya di Jakarta, Kamis (28/8/2014).

Dia mengatakan pabrik semen di Indonesia telah dibangun, bahkan hingga bagian paling timur.

Dengan begitu, ujarnya, proses pengembangan perumahan akan lebih mudah dan murah karena bahan baku sudah bisa diproduksi di kawasan-kawasan tersebut.

Pada 2013, dia menuturkan produksi semen tercatat 68 juta ton. Setiap tahunnya produksi semen mengalami pertumbuhan sekitar 9%-12%.

Dalam prosesnya, dibutuhkan waktu 2-3 tahun untuk pembangunan pabrik semen.

"Keberadaan pabrik semen yang semakin banyak diiringi dengan pertumbuhan permintaan oleh masyarakat. Tahun ini terjadi pertumbuhan yang signifikan," ungkapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fatia Qanitat
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper