Bisnis.com, JAKARTA -- Bank Indonesia (BI) baru-baru ini meminta masyarakat untuk tetap banyak berbelanja guna menjaga pertumbuhan ekonomi di atas 5% pada 2024. Ajakan berbelanja itu cukup menarik mengingat tabungan kelas menengah masih seret, sementara pinjol mencatatkan pertumbuhan.
Belanja masyarakat mungkin belum pudar jika berkaca dari laporan kinerja emiten ritel modern seperti Alfamart (AMRT) dan Indomaret yang bernaung di bawah Indoritel (DNET). Alfamart dan Indomaret sama-sama mencetak laba yang solid.