Bisnis.com, JAKARTA — Kekeringan di wilayah-wilayah utama penghasil kopi dunia akibat krisis iklim menjadi kabar pahit bagi para pencinta kopi. Bukan hanya ancaman penurunan produksi yang menyebabkan harga kopi jadi mahal, rasa kopi pun bisa menurun kualitasnya.
Tran Thi Lien, petani kopi berusia 46 tahun itu mengeluhkan sulitnya pasokan air untuk lahan pertanian seluas 1 hektare miliknya di provinsi Dak Lak, dataran tinggi Vietnam. Dia harus menggali lebih dalam untuk bisa mendapatkan air.