Bisnis.com, MANGUPURA — Usai getol mendorong hilirisasi nikel dan komoditas mineral lainnya dalam beberapa tahun terakhir, kini pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mulai menyasar program peningkatan nilai tambah di sektor minyak dan gas bumi.
Sektor minyak dan gas bumi (migas) masuk ke dalam delapan sektor prioritas peta jalan hilirisasi investasi strategis pemerintah. Total kebutuhan investasi untuk hilirisasi sektor migas diperkirakan mencapai US$68,1 miliar sampai dengan 2040.