Bisnis.com, JAKARTA – Langkah Bank Sentral Amerika Serikat (Federal Reserve/The Fed) mempertahankan suku bunga acuan atau Fed Fund Rate (FFR) di level 5,25 persen pada pertemuan 13—14 Juni 2023, memunculkan pertanyaan menenai respons dari Bank Indonesia (BI).
Seperti diketahui, Bank Indonesia akan menggelar Rapat Dewan Gubernur (RDG) pada 21-22 Juni 2023. Dalam pertemuan tersebut, otoritas moneter Indonesia akan membahas dan mengumumkan BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) terbaru.