Bisnis.com, JAKARTA – Di tengah terus melandainya laju inflasi nasional dan gejolak ekonomi global, kebijakan arah penetapan suku bunga acuan oleh Bank Indonesia (BI), tentu menjadi sorotan publik. Lalu seperti apa proyeksi suku bunga acuan (BI 7 Day Repo Rate/ BI 7DRR) yang akan diambil BI pada sisa tahun ini?
Seperti diketahui, dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI pada 15-16 Maret 2023 lalu, otoritas moneter Indonessia tersebut mempertahankan suku bunga acuannya pada tingkat 5,75 persen.