Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Indonesia semakin menunjukkan keseriusannya untuk mengakhiri dominansi pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) berbasis batu bara dalam sistem kelistrikan dalam negeri. Namun, dibutuhkan ongkos jumbo untuk mewujudkan komitmen itu dan beralih ke teknologi pembangkit berbasis energi terbarukan.
Kebutuhan dana untuk investasi beralih ke energi baru dan terbarukan (EBT) sampai dengan 2060 ditaksir mencapai US$1 triliun. Biaya transisi energi itu berpotensi meningkat seiring diterapkannya kebijakan pensiun dini PLTU.