Adu Strategi AirAsia Ride vs inDrive Rebut Pasar Gojek dan Grab

AirAsia Ride dan inDrive memiliki strategi yang berbeda untuk bersaing di pasar taksi online yang saat ini masih dikuasai Gojek dan Grab.

Bisnis.com, KUTA - Dalam rentang waktu 2 bulan terakhir, setidaknya bisnis ride hailing atau taksi online kedatangan dua pemain baru, yakni AirAsia Ride dan inDrive. Keduanya memiliki strategi yang berbeda untuk bisa bersaing dengan pemain petahana seperti Gojek dan Grab.

AirAsia Super App secara resmi telah meluncurkan layanan taksi online bernama AirAsia Ride yang beroperasi khusus di wilayah Bali pada Rabu (2/11/2022). Sebelumnya, Airasia Super App yang merupakan lini bisnis digital milik Capital A (dulu dikenal dengan AirAsia Group) telah diluncurkan di Malaysia pada Oktober 2020, disusul Thailand serta Filipina pada Februari dan April tahun ini.

Konten Premium Terbaru