Bisnis.com, JAKARTA — Penggunaan drone sebagai alat pengiriman barang bukan lagi mimpi. Berbagai perusahaan logistik di China, Singapura, dan AS sudah melakukan uji coba atas pesawat nirawak yang akan digunakan nantinya.
Sebagian pihak di Indonesia mungkin masih menganggap cara ini sebagai sesuatu yang belum teruji dan dapat memicu kekacauan. Dari perspektif konsumen, pertanyaan yang muncul di antaranya terkait keamanan, kecepatan, harga, keselamatan, dan jangkauan drone.