Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengoperasian Tol Serang-Panimbang Diserahkan kepada Perusahaan Ini

Perusahaan tersebut telah memenangi tender pengoperasian ruas Serang—Rangkas Bitung sepanjang 26,5 kilometer pada akhir kuartal I/2021.
Progres pembangunan jalan tol Serang-Panimbang Seksi I./ANTARA-Dokumentasi Kementerian PUPR.
Progres pembangunan jalan tol Serang-Panimbang Seksi I./ANTARA-Dokumentasi Kementerian PUPR.

Bisnis.com, JAKARTA — Astra infra Solution (AIS) akan mengoperasikan dan memelihara jalan tol Serang—Panimbang Seksi I Serang—Rangkas Bitung pada semester I/2021.

Chie Executive AIS Ega N. Boga mengatakan pihaknya telah memenangi tender pengoperasian ruas Serang—Rangkas Bitung sepanjang 26,5 kilometer pada akhir kuartal I/2021. Saat ini, lanjutnya, AIS sedang mempersiapkan ruas Serang—Rangkas Bitung untuk melalui proses uji laik fungsi.

"AIS sebagai pihak pengoperasi dan pemeliharaan jalan tol Tangerang—Merak dan Serang—Panimbang tentunya akan mendukung proses integrasi ini agar berjalan lancar dan tepat waktu," katanya melalui keterangan resmi, Rabu (5/5/2021).

Badan Pengatur jalan tol (BPJT) menjadwalkan konstruksi jalan tol Serang—Panimbang Seksi I Serang—Rangkas Bitung rampung pada Juli 2021. Hingga akhir kuartal I/2021, konstruksi ruas tersebut telah mencapai sekitar 94 persen.

Adapun, pembangunan jalan tol Serang—Panimbang tercatat menelan investasi senilai Rp5,33 triliun. Sementara itu, biaya konstruksi yang dikucurkan mencapai Rp3,57 triliun.

Konstruksi jalan tol Serang—Panimbang dibagi menjadi tiga seksi, yakni Serang—Rangkasbitung, Rangkasbitung—Cileles, dan Cileles—Panimbang. Panjang jalan tol untuk jalan tol Seksi 1 mencapai 26,5 kilometer atau sekitar 31,69 persen dari total panjang jalan tol tersebut.

Pada awal 2021, Sekretaris Perusahaan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. Mahendra Vijaya berujar perseroan akan fokus menyelesaikan proyek tersebut agar bisa digunakan secara fungsional per Mei 2021. Adapun, WIKA mengerjakan proyek tersebut melalui anak perusahaannya, yakni PT Wijaya Karya Serang Panimbang.

Sebelumnya, Kepala Bagian Umum Badan Pengatur jalan tol (BPJT) Mahbullah Nurdin berharap agar pada Maret 2021, tol Serang—Panimbang Seksi 1 sudah bisa dilakukan uji laik fungsi sehingga dapat dimanfaatkan untuk mendukung arus mudik Lebaran 2021.

"Mudah—mudahan kalau sesuai target seluruh pekerjaan konstruksi Seksi 1 selesai, pada bulan Maret atau April 2021 BUJT [badan usaha jalan tol] sudah bisa mengajukan uji laik fungsi kepada pemerintah atau BPJT untuk menyambut arus mudik Lebaran Mei 2021 mendatang. Barangkali ada orang Jakarta yang mau mudik Lebaran ke Rangkasbitung sudah bisa melewati jalan tol tersebut," kata Nurdin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Andi M. Arief
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper