Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KSOP Patimban Diisi Pekerja Berpengalaman, Menhub: Ada Tenaga Asing

Menhub Budi Karya mengatakan KSOP Patimban akan diperkuat dengan tenaga kerja asing berpengalaman dan pekerja lokal dari PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC).
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat memberikan sambutan dalam agenda uji coba bongkar muat di Pelabuhan Patimban, Kamis (3/12/2020). / Bisnis-Rinaldi M. Azka
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat memberikan sambutan dalam agenda uji coba bongkar muat di Pelabuhan Patimban, Kamis (3/12/2020). / Bisnis-Rinaldi M. Azka

Bisnis.com, SUBANG - Operator sementara Pelabuhan Patimban akan dibantu tenaga kerja asing dan dalam negeri. Adapun, tenaga kerja lokalnya melibatkan PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC).

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menuturkan pihaknya tengah menyelesaikan lelang operator Pelabuhan Patimban. Selama proses ini berlangsung, KSOP Patimban akan menjadi pengelola sementara.

"KSOP itu didukung oleh tenaga-tenaga yang berpengalaman dan kompeten dan juga ada tenaga asing yang turut serta melaksanakannya. Oleh karenanya, kami melakukan finalisasi untuk soft launching oleh Presiden pada Desember ini juga," jelasnya di Patimban, Kamis (3/12/2020).

Dia menerangkan KSOP akan didukung mitra profesional dalam dan asing sehingga kemampuannya minimal sama dengan yang dilakukan oleh Pelabuhan Tanjung Priok.

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Patimban Anwar menuturkan tenaga profesional yang dimaksud yakni meminta bantuan IPCC serta para pemilik industri otomotif.

"Intinya kami ada bantuan dari yang sudah berpengalaman menangani kargo kendaraan, ada dari teman-teman IKT, jadi kita kolaborasi teknisnya. Mungkin ada support principal dari pemilik kendaraan [pihak Jepang]," ujarnya.

Dia menekankan proses operasi sementara pun akan mengkolaborasikan kemampuan dari masing-masing pihak agar dapat tetap terlaksana dengan baik.

Dia menegaskan secara bantuan dari IKT ini tentunya akan melibatkan perusahaan bongkar muat (PBM) milik IKT. Dengan demikian, secara formal secara legal dan formal dari KSOP, tenaga profesionalnya dari IKT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper